Bogor, barometerkriminal.com – Pemerintah Desa Batutulis menggelar rapat Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (MUSRENBANGDES) di Aula Kantor Desa Batutulis Kecamatan Nanggung Kabupaten, Bogor, kamis 08/09/20.
Turut hadir dalam acara tersebut, Kasipem Kecamatan Nanggung Ivan Chirsdiana, Babinsa, Bhabinmas, Kepala Dusun, para Ketua RT dan RW, tokoh agama serta tokoh masyarakat.
Ade” Kepala Desa Batutulis ketika di konfirmasi mengatakan, pembangunan Infrastruktur dan pemberdayaan masyarakat menjadi prioritas dalam rencana pembangunan Pemerintah Desa di Tahun 2021.
“Mudah-mudahan bisa terealisasi pembangunan di Tahun 2021, sudah saya sebutkan dalam rapat tadi mana yang lebih bermanfaat bagi masyarakat, Skala prioritas mana yang lebih bermanfaat dan maslahat untuk masyarakat desa Batutulis, “kata Ade.
Ade berharap Pandemi ini segera hilang jadi bisa terealisasi pembangunan di Tahun 2021 sesuai yang sudah di agendakan.
“Mari kita sama-sama mendoakan Semoga Pandemi Covid-19 ini segera berakhir, sehingga kita, khususnya Pemerintahan Desa bisa kembali fokus kepada pembangunan Infrastruktur, pemberdayaan masyarakat, agar terwujudnya kesejahteraan masyarakat di segala bidang. “Pungkas Ade, Kepala Desa Batutulis mengakhiri pembicaraannya.
Red Kab. Bogor
M Kadafi.